Selamat Hari Pahlawan Nasional | Pariradja Kerajinan Kulit Ikan Pari

Selamat Hari Pahlawan Nasional | Pariradja Kerajinan Kulit Ikan Pari

Tepat hari ini, 10 November 2021, adalah hari yang bersejarah bagi rakyat Indonesia karena tepat hari ini pada tahun 1945 terjadi pertempuran di Surabaya melawan tentara Inggris untuk mempertahankan Kemerdekaan Indonesia. Menurut yang admin Pariradja kerajian dompet kulit ikan pari dan tas kulit ikan pari ketahui, karena perjuangan yang heroik tersebut, maka Presiden Soekarno pada 16 Desember 1959 menetapkan tanggal 10 November sebagai Hari Pahlawan Nasional yang tercantum pada Kepres No.316 tahun 1959 tentang Hari-Hari Nasional yang Bukan Hari Libur.

Bung Karno atau Ir Soekarno sebagai Presiden pertama Indonesia dan pahlawan kemerdekaan Indonesia juga pernah berkata pada pidato peringatan hari pahlawan 10 November 1961, yaitu “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya”. Kata-kata itu beliau ungkapkan dengan cara khas beliau, penuh semangat berapi-api. Oleh karena itu kita, teman teman Paariradja kerajinan dompet kulit ikan pari asli harus menghormati jasa para pahlawan dengan cara meneladai semangat perjuangan para pahlawan dan nilai nilai kepahlawanan untuk menjadi pedoman atau panutan hidup. Karena bangsa kita tidak ada apa-apanya tanpa perjuangan para pahlawan yang dahulu.

Pada kesempatan Peringatan Hari Pahlawan Nasional kali ini, yaitu 10 November 2021 segenap admin dan crew Pariradja Kerajinan Kulit Ikan Pari Yogyakarta mengajak untuk mengheningkan cipta dan berdoa untuk seluruh jasa para pahlawan perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia terdahulu.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Keranjang Belanja